Kemenag Kabupaten Lingga Gelar Manasik Haji Tingkat Kabupaten untuk 49 Calon Jamaah

Lingga (SN) – Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Lingga telah memulai kegiatan manasik haji tingkat Kabupaten Lingga. Sejumlah 49 calon jamaah hadir untuk mengikuti kegiatan manasik yang berlangsung di Gedung Islamic Center Dabo, pada tanggal 23-24 April 2024.
Dalam laporannya, Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kemenag Lingga, Muhammad Sardi, menyampaikan bahwa tahun ini 49 jamaah asal Lingga siap berangkat ke Tanah Suci.
“Jamaah calon haji kita undang untuk mengikuti manasik tingkat kabupaten. Berbagai materi sesuai kurikulum disampaikan. Sekaligus praktik langsung di Pelataran Az Zulfa,” ujar Sardi pada Rabu (24042024).
Setelah manasik tingkat kabupaten selesai, lanjut Sardi, kegiatan akan dilanjutkan di tingkat kecamatan.
“Sampai saat ini, seluruh jamaah dalam keadaan sehat walafiat, hal itu sesuai dengan hasil cek kesehatan yang telah dilakukan tim kesehatan di Dabo sebelumnya dan tentunya akan terus dipantau,” tegasnya.
Pembukaan manasik dihadiri oleh undangan dari Bidang PHU Kanwil Kemenag Kepri, Camat se-Kabupaten Lingga, Dinas terkait, dan KKP Lingga.
Wartawan : Riko
Editor : M Nazarullah