Makin Natuna Bagikan Takjil, Wujud Toleransi Antarumat Beragama di Kabupaten Natuna

Makin Natuna membagikan 600 paket takjil kepada umat Muslim yang sedang berpuasa. Pembagian takjil ini dilakukan di Simpang Empat Mesjid Jami Ranai pada Minggu, (24/03/2023) (F- Makin)

Natuna (SN) – Majelis Agama Khonghucu Indonesia (Makin) Natuna membagikan 600 paket takjil kepada umat Muslim yang sedang berpuasa. Pembagian takjil ini dilakukan di Simpang Empat Mesjid Jami Ranai pada Minggu, (24/03/2023) lalu.

Ketua Makin Natuna, Dediyanto, yang juga wakil anggota FKUB Kabupaten Natuna atau yang sering disapa Atet, menyatakan bahwa pembagian takjil ini merupakan bentuk toleransi yang ditunjukkan di Kabupaten Natuna.

“Atmosfir keagamaan di Kabupaten Natuna sangat kondusif. Meskipun memiliki keyakinan yang berbeda, rasa toleransi terus terjaga dengan baik di bumi laut sakti rantau bertuah,” ujar Atet.

Atet juga menekankan pentingnya saling menghargai, saling menjaga, dan saling menghormati antar umat beragama di Natuna. Menurutnya, hal ini sudah menjadi tradisi sejak zaman kakek nenek mereka berada di sana.

“Atmosfir keagamaan yang kondusif ini juga tercermin dari kegiatan berbagai agama yang terus mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah, termasuk kegiatan keagamaan umat Islam,” tambah Atet.

Atet juga menyampaikan selamat menjalankan ibadah puasa serta merayakan Idul Fitri bagi umat Islam yang ada di Kabupaten Natuna.

Wartawan : Yanto
Editor : M Nazarullah

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *