PWI Bintan Rayakan HPN Ke-79 dengan Bedah Rumah untuk Keluarga Fahrul Rozi di Ekang Laut

Bintan (SN) – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, merayakan Hari Pers Nasional (HPN) ke-79 dengan cara yang penuh makna pada Minggu (9/2/2025). Perayaan yang digelar di Kampung Ekang Laut, Desa Ekang Anculai, Kecamatan Teluk Sebong ini, diwarnai dengan pemberian bantuan berupa rumah layak huni kepada keluarga Fahrul Rozi (Roni) dan Eva.
Acara diawali dengan penyerahan kunci rumah oleh Ketua PWI Kabupaten Bintan, Harjo Waluyo, kepada Bupati Bintan, Roby Kurniawan, yang turut mewakili para donatur program bedah rumah. Rumah baru ini dilengkapi dengan satu ruang tamu dan dua kamar tidur yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup keluarga Roni.
Tak hanya itu, perayaan HPN ke-79 juga dirayakan dengan pemotongan tumpeng yang dilakukan oleh Harjo Waluyo bersama Bupati Roby Kurniawan, didampingi Wakil Bupati Bintan, Ahdi Muqsit, serta jajaran Forkopimda Bintan.
Dalam sambutannya, Harjo Waluyo menyampaikan bahwa program bedah rumah ini telah dilaksanakan PWI Kabupaten Bintan sebanyak empat kali pada tahun 2025.
“Setiap tahun, kami selalu merayakan HPN dengan memberikan rumah melalui program bedah rumah. Kami memilih keluarga yang membutuhkan, melihat kesederhanaan mereka, dan juga prestasi anak-anak mereka, seperti dalam keluarga ini yang memiliki anak berprestasi di cabang olahraga pencak silat,” ungkap Harjo.
Bupati Bintan, Roby Kurniawan, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada PWI Bintan yang selalu berperan aktif dalam pembangunan daerah.
“PWI Bintan luar biasa dalam menjalankan program bedah rumah dan selalu memberikan kontribusi positif dalam pemberitaan untuk kemajuan Bintan,” kata Roby.
Sementara itu, Roni, penerima bantuan, dengan penuh haru mengucapkan terima kasih kepada PWI Kabupaten Bintan atas bantuan yang diberikan.
“Kami sangat bahagia dan bersyukur. Semoga rumah ini menjadi berkah bagi keluarga kami, dan kami berharap program bedah rumah ini terus berlanjut di masa depan,” ujar Roni. (HR-SN)
Editor : M Nazarullah