Polresta Tanjungpinang Peduli Banjir, Salurkan Bantuan kepada Warga Kampung Bangun Sari

Tanjungpinang (SN) – Polresta Tanjungpinang menunjukkan kepedulian nyata kepada masyarakat yang terdampak banjir di Kampung Bangun Sari, Kelurahan Batu IX, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Sabtu (12/1/2025), dengan menyalurkan bantuan sembako dan pakaian untuk meringankan beban warga.
Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Hamam Wahyudi, melalui Kasat Intelkam Kompol Dunot P. Gurning, menegaskan bahwa bantuan ini merupakan langkah awal dari komitmen Polresta Tanjungpinang dalam memberikan dukungan penuh kepada masyarakat.
“Kami berkomitmen untuk terus membantu warga yang terdampak banjir. Bantuan ini bukanlah yang terakhir, kami akan terus memantau dan memberikan bantuan sesuai kebutuhan masyarakat,” ujar Kompol Dunot dalam kesempatan tersebut.
Baca Juga : Cuaca Ekstrem Hujan Deras dan Angin Kencang Mengakibatkan Banjir di Tanjungpinang
Pemberian bantuan ini berlangsung di hadapan Ketua RT 01/RW 10 Suparto, Tokoh Agama/Masyarakat Ust. Ahmad Fauzi Almandaris, serta anggota Sat Intelkam Polresta Tanjungpinang. Masyarakat setempat menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas perhatian Polresta Tanjungpinang.
“Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Ini memberikan sedikit kelegaan bagi kami yang tengah berjuang menghadapi kesulitan pasca-banjir,” ungkap Suparto, Ketua RT 01/RW 10.
Polresta Tanjungpinang berharap bantuan yang disalurkan dapat memberikan dampak positif dalam meringankan beban warga, serta meningkatkan kualitas hidup mereka.
Baca Juga : Hujan Deras Banjiri Tanjungpinang, Ratusan Warga Terpaksa Mengungsi
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi bukti nyata komitmen Polresta Tanjungpinang dalam menjaga keselamatan dan keamanan masyarakat, terutama di saat-saat sulit seperti ini.
Kehadiran Polresta Tanjungpinang dalam membantu masyarakat yang terdampak banjir semakin memperkuat rasa kebersamaan dan solidaritas antarwarga. (SN)
M Nazarullah