KPU Kota Tanjungpinang Gelar Rapat Pleno Terbuka, Penetapan Hasil Penghitungan Suara Pemilihan Serentak 2024

KPU Tanjungpinang menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepri, serta Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang, yang digelar di Trans Convention Centre (TCC), Kamis, (5/12/2024). (F-Sahrul)

Tanjungpinang (SN) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungpinang menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Riau, serta Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang pada Pemilihan Serentak 2024.

Acara rapat pelno yang berlangsung di Trans Convention Centre (TCC) pada Kamis, (5/12/2024), ini menandai akhir dari proses panjang tahapan pemilu yang berjalan dengan aman, lancar dan damai.

Ketua KPU Kota Tanjungpinang, Muhammad Faizal, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah bekerja keras demi kelancaran Pilkada Serentak 2024.

“Tahapan demi tahapan, mulai dari pemutakhiran data pemilih, pencalonan, kampanye, pemungutan suara, hingga rekapitulasi, telah berjalan dengan baik. Alhamdulillah, semua berjalan aman, lancar, dan damai. Kondusivitas Kota Tanjungpinang dapat tercipta berkat kerjasama kita semua,” ujar Faizal penuh syukur.

Faizal juga mengungkapkan penghargaan kepada lebih dari dua ribu petugas yang telah terlibat, mulai dari KPPS, petugas keamanan TPS, hingga pihak keamanan dan lembaga lainnya yang ikut andil dalam menyukseskan Pilkada ini.

“Terima kasih kepada 2.261 petugas KPPS, 646 petugas keamanan TPS, 74 badan ad hoc PPS dan PPK, Pemerintah Daerah, Bawaslu, TNI, Polri, dan seluruh stakeholder yang telah bekerja keras dalam menyelenggarakan Pilkada ini,” ungkapnya.

Sementara itu, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Muhammad Yatim, yang hadir mewakili Penjabat (Pj.) Walikota Tanjungpinang, Andri Rizal, juga memberikan apresiasi atas jalannya rapat pleno yang berlangsung lancar dan tertib.

“Alhamdulillah, rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara sudah terlaksana dengan baik. Kami berharap hasil ini diterima oleh semua pihak karena rapat pleno dilakukan secara terbuka dan transparan,” kata Yatim.

Menurut Yatim, hasil rekapitulasi suara dari empat kecamatan menunjukkan tidak ada permasalahan yang memerlukan tindak lanjut.

“Kami berharap hasil ini memberikan manfaat bagi Kota Tanjungpinang. Siapapun yang terpilih, hasil rapat pleno ini adalah patokan resmi bagi Pemilihan Gubernur, Wakil Gubernur, Wali Kota, dan Wakil Wali Kota,” tambahnya.

Sebagai penutup, Yatim mengimbau masyarakat untuk terus menjaga kondusivitas selama tahapan Pilkada hingga pelantikan kepala daerah terpilih.

“Mari bersama-sama menjaga Kota Tanjungpinang agar tetap aman, damai, dan tertib. Semoga seluruh proses berjalan lancar hingga pelantikan,” tutupnya.

Wartawan : Sahrul
Editor : M Nazarullah

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *