Kawanan Perampok Aniyaya Dosen, Sekuriti Kampus STAI Abdul Rahman, Sebelum Gondol Barang Berharga
Bintan (SN) – Aksi perampokan terjadi di Kampus Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Abdul Rahman, yang terletak di Kecamatan Toapaya, Kabupaten Bintan, Kepri, pada Jum’at (10/6/2022) dini hari.
Dalam aksinya selain menjarah sejumlah barang berharga berupa brankas dan dokumen, kawanan rampok juga menyekap dan melakukan penganiayaan terhadap 6 orang terdiri dari Sekuriti, Dosen hingga Mahasiswa yang disekap dan dianiaya.
Sebelum kabur para pelaku sempat merusak dan mengambil kamera pengintai CCTV yang terpasang di kampus tersebut.
Dari informasi para pelaku perampokan diduga berjumlah 5 orang.
Wakil Kepala III STAI Abdul Rahman, Abdul Rahman menerangkan kejadian terjadi pada pukul 02.00 WIB dini hari. Para pelaku mendadak muncul di kampus lalu mengumpulkan sejumlah orang yang ada ditempat tersebut.
“Ada 6 orang yang disekap, 1 dosen, 2 sekurity, 1 staf dan 1 mahasiswa. Mereka diikat dan disekap disatu tempat,” ujar Abdul Rahman, Jumat (10/6/2022).
Setelah menyandera dan mengikat para korban, komplotan perampok kemudian menggeledah seluruh ruangan yang ada termasuk menggeledah barang berharga di Gedung Rektorat STAI.
“Mereka datang membawa senjata seperti benda tumpul, mungkin linggis untuk membuka semua ruangan,” terangnya.
Sejauh ini pihak Kampus Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Abdul Rahman belum bisa memberikan keterangan, terkait barang apa saja yang diambil para pelaku.
Sementara, pihak kepolisian Polres Bintan sejak pagi hingga siang tadi masih melakukan olah tempat kejadian perkara. Sejumlah saksi telah dimintai keterangan terkait kejadian ini.
Barang bukti seperti brankas, tali pengikat korban telah diamankan polisi dan dibawa ke Polsek Gunung Kijang, Polres Bintan. (Ma)