EKONOMIGAYA HIDUPNASIONAL

Jelang Nataru, ASDP Perkuat Lintasan Telaga Punggur–Tanjung Uban: Mobilitas Diprediksi Melonjak 15%

Menjelang periode Natal dan Tahun Baru (Nataru), PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memperkuat operasional pada salah satu lintasan tersibuk di Telaga Punggur–Tanjung Uban. Mobilisasi pada lintasan ini diproyeksikan meningkat hingga 15%, terlihat aktivitas di Pelabuhan Roro Batam beberapa waktu lalu. (F-Sketsa)

Jakarta (SN) – Menjelang periode Natal dan Tahun Baru (Nataru), PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memperkuat operasional pada salah satu lintasan tersibuk di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), yaitu Telaga Punggur–Tanjung Uban.
Mobilisasi pada lintasan ini diproyeksikan meningkat hingga 15%, mencapai 101.110 penumpang dan 32.307 kendaraan, naik signifikan dari capaian Nataru tahun sebelumnya.

Direktur Utama ASDP, Heru Widodo, menegaskan bahwa peningkatan permintaan perjalanan harus diimbangi dengan kesiapan operasional di seluruh area layanan.

“Kepri merupakan salah satu wilayah dengan mobilitas tinggi. Fokus kami adalah memastikan penyeberangan yang aman, lancar, dan nyaman melalui kesiapan armada, pengaturan operasi, dan dukungan digital yang terintegrasi,” ujar Heru di Jakarta, Rabu (19/11/2025).

Baca Juga : Jelang Nataru 2025, PELNI Siagakan KM Kelimutu untuk Layani Arus Penumpang Natuna

Dari sisi operasional, General Manager ASDP Cabang Batam, Andri Setiawan, menjelaskan bahwa berbagai langkah antisipatif telah disiapkan untuk menghadapi puncak kepadatan, baik di Telaga Punggur maupun Tanjung Uban.

Beragam langkah tersebut mencakup skrining kendaraan di gerbang utama, prioritas kendaraan kecil dan roda dua, penambahan loket dan pop-up counter, serta pengusulan penyesuaian pola operasi dan penambahan hingga 3 trip pada hari-hari dengan proyeksi kendaraan tertinggi.

“Dalam kondisi normal, operasional dilakukan sebanyak 13 trip menggunakan KMP Barau dan KMP Tanjung Burang. Pada hari padat, tambahan trip ini penting untuk mengurangi hambatan dan mempercepat arus kendaraan,” jelas Andri.

Baca Juga : DPRD dan Pemko Batam Sahkan APBD 2026, Amsakar Tekankan Kinerja Cepat dan Tepat

ASDP juga menyiagakan berbagai fasilitas pendukung, seperti ambulance, damkar, rubber boat, tug boat, serta layanan tiket online Ferizy.

Andri menambahkan, bahwa belum lama ini ASDP meningkatkan pelayanan di Telaga Punggur dengan meluncurkan virtual customer service bernama Hay!Dara.

Melalui layanan dengan akses 24 jam ini, pengguna jasa dapat terhubung langsung dengan agen pusat layanan melalui panggilan video (video call), sehingga penyampaian informasi, penanganan keluhan, dan berbagai kebutuhan bantuan lainnya dapat dilakukan secara lebih cepat, mudah, dan efisien. (SN)

Sumber : ASDP
Editor : Emha

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *