Batam (SN) – Pemerintah Kota Batam menerima kunjungan kehormatan delegasi Kerajaan Negeri Selangor, Malaysia, sebagai langkah awal penjajakan kerja sama strategis antardaerah. Pertemuan berlangsung di Kantor Walikota Batam, Kamis (22/1/2026), dan diharapkan menjadi fondasi kolaborasi yang berkelanjutan.
Delegasi Negeri Selangor dipimpin Setiausaha Kerajaan Negeri Selangor, Dato Ahmad Fadzli bin Ahmad Tajuddin, bersama jajaran pejabat dari Pejabat Setiausaha Kerajaan Negeri, agensi pemerintah negeri, Pejabat Daerah dan Tanah, serta Pihak Berkuasa Tempatan Negeri Selangor.
Walikota Batam, Amsakar Achmad, menyambut baik kunjungan tersebut dan menegaskan komitmen Pemerintah Kota Batam untuk membuka ruang kerja sama yang saling menguntungkan. Menurutnya, Batam dan Selangor memiliki karakteristik yang serupa sebagai kawasan industri, perdagangan, dan pelabuhan internasional.
“Kesamaan ini menjadi modal penting untuk membangun kerja sama konkret, baik dalam pengelolaan kota, peningkatan investasi, maupun pengembangan ekonomi regional,” ujar Amsakar.
Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak secara aktif membahas sejumlah peluang kolaborasi, antara lain di bidang pengelolaan sampah perkotaan, pengembangan kawasan pelabuhan dan logistik, kemudahan perizinan dan iklim investasi, serta penguatan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Diskusi juga menyinggung pentingnya pertukaran pengalaman dan praktik terbaik dalam tata kelola pemerintahan.
Setiausaha Kerajaan Negeri Selangor, Dato Ahmad Fadzli, menyampaikan apresiasi atas keterbukaan Pemerintah Kota Batam. Ia menilai Batam memiliki potensi besar untuk menjadi mitra strategis Selangor, terutama dalam mendorong pertumbuhan ekonomi lintas batas.
“Kami melihat banyak peluang kerja sama yang dapat ditindaklanjuti secara konkret. Kunjungan ini diharapkan menjadi awal hubungan yang lebih erat dan produktif antara Selangor dan Batam,” ungkapnya.
Pertemuan tersebut turut dihadiri Sekretaris Daerah Kota Batam, Firmansyah, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Batam, Rudi Panjaitan, serta sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Sebagai penutup, kedua pihak melakukan pertukaran cendera mata dan foto bersama sebagai simbol komitmen untuk memperkuat kerja sama dan membangun hubungan jangka panjang antara Pemerintah Kota Batam dan Kerajaan Negeri Selangor. (AN-SN)
Editor : Emha
