Kapolda Kepri Yan Fitri Halimansyah Dukung MBS United di Liga 3 Indonesia 2024

Batam (SN) – Kapolda Kepri Irjen. Pol. Yan Fitri Halimansyah menghadiri acara Launching Jersey dan Pelepasan Team MBS United Batam Menuju Liga Nasional 2024. Acara tersebut digelar di Asrama Haji Batam Centre, dihadiri oleh sejumlah pejabat kepolisian dan perwakilan dari MBS United di Batam, Minggu (28/4/2024).
Dalam sambutannya, Manager MBS United, Baharudin Sitepu, mengucapkan terima kasih atas dukungan Kapolda Kepri dan menyatakan bahwa keikutsertaan MBS United di Liga 3 Indonesia 2024 merupakan kebanggaan bagi klub tersebut.
“Saya meminta doa restu dan dukungan dari seluruh masyarakat Provinsi Kepri dan juga pihak berwenang. Semoga apa yang dicita-citakan dan diharapkan akan terkabul dan membawa kebaikan,” harapnya.
Kapolda Kepri, Irjen. Pol. Yan Fitri Halimansyah, menyambut langkah MBS United dengan bangga. Ia menggambarkan kehadiran tim sepak bola dari Kepulauan Riau di level nasional sebagai kehormatan dan momen bersejarah bagi masyarakat Kepri.
“Dukungan dan juaga pentingnya integritas, moralitas, dan sikap profesionalisme tinggi dalam setiap pertandingan, sehingga akan membuahkan keberhasilan yang akan mengharumkan dan membawa kebanggan bagi Provinsi Kepri,” katanya.
Kehadiran MBS United di Liga 3 Indonesia 2024 bukan hanya prestasi bagi klub tambahnya, tetapi juga harapan bagi masa depan olahraga di Kepulauan Riau.
“Saya mengajak semua pihak untuk mendukung semangat dan antusiasme dalam olahraga, karena keberadaan atlet dari Kepulauan Riau di level nasional merupakan sumber kebanggaan yang tak ternilai bagi masyarakat setempat,” tegasnya.
Dengan harapan dapat memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama baik Kepulauan Riau serta seluruh pendukung setia, MBS United siap berjuang dengan tekad dan semangat yang tinggi di Liga 3 Indonesia 2024.
Wartawan : Riko
Editor : M Nazarullah