Peringati Isra Miraj 1447 H, ALPPIND Kota Batam Perkuat Silaturahmi dan Spirit Keorganisasian

ALPPIND Kota Batam menggelar peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah dengan penuh khidmat dan kebersamaan, Sabtu (24/1/2026). (F-Dok ALPPIND)

Batam (SN) – Aliansi Perempuan Peduli Indonesia (ALPPIND) Kota Batam menggelar peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah dengan penuh khidmat dan kebersamaan, Sabtu (24/1/2026). Kegiatan ini berlangsung di Masjid Al Mujahidin, Perumahan Puskopar, Kelurahan Bukit Tempayan, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam.

Mengusung tema “Suri Teladan Rasulullah SAW dalam Berorganisasi”, peringatan Isra Miraj ini tidak hanya menjadi momentum refleksi spiritual, tetapi juga ajang mempererat silaturahmi antaranggota ALPPIND menjelang datangnya bulan suci Ramadan. Suasana religius terasa sejak pagi hari, saat para anggota ALPPIND mulai memadati masjid untuk mengikuti seluruh rangkaian acara.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan ALPPIND Provinsi Kepulauan Riau, Ketua dan anggota ALPPIND Kota Batam, serta Ketua dan anggota ALPPIND tingkat kecamatan se-Kota Batam. Kebersamaan dan semangat persaudaraan tampak jelas, menjadikan acara berlangsung khidmat sekaligus meriah.

Acara semakin bermakna dengan kehadiran Ustadz H. Lasudin Abdul Hakim, ulama Kota Batam, yang menyampaikan tausiah penuh pesan moral dan inspirasi. Dalam tausiahnya, Ustadz Lasudin mengajak seluruh jamaah, khususnya para anggota ALPPIND, untuk meneladani akhlak Rasulullah SAW, baik dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam menjalankan organisasi.

Ia juga menekankan pentingnya rasa syukur dalam setiap fase kehidupan.
“Sebagai umat Rasulullah SAW, kita harus menyadari sepenuh hati bahwa setiap nikmat, sekecil apa pun, semata-mata berasal dari Allah SWT,” pesannya.

Ustadz Lasudin turut mengapresiasi konsistensi ALPPIND Kota Batam dalam menggelar kegiatan keagamaan. Ia berharap organisasi tersebut semakin solid, kompak, dan aktif dalam menghadirkan kegiatan-kegiatan positif bagi masyarakat.

Apresiasi serupa disampaikan oleh Istikomah Al Eva, istri Lurah Bukit Tempayan, yang hadir mewakili Lurah Bukit Tempayan. Menurutnya, kegiatan tersebut memberikan dampak positif dalam mempererat kebersamaan sekaligus memperkuat peran perempuan di tengah masyarakat.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan yang digelar ALPPIND Kota Batam. Semoga ke depannya semakin kompak, maju, dan sukses dengan berbagai kegiatan positif lainnya,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua ALPPIND Kota Batam, Ety Hayati, menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada seluruh anggota ALPPIND Kota Batam serta Ketua dan anggota ALPPIND tingkat kecamatan se-Kota Batam atas partisipasi dan dukungan yang diberikan.

“Alhamdulillah, peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW berjalan dengan sukses. Terima kasih kepada seluruh anggota dan semua pihak yang telah mendukung sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan lancar,” tuturnya.

Ety berharap, ke depan ALPPIND Kota Batam semakin solid dan kompak dalam menjalankan visi organisasi, sejalan dengan slogan “ALPPIND Bangkit, Bergerak, Bersama.” (ML-SN)

Editor : M Nazarullah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *