Anak Perempuan 14 Tahun Ditemukan di Bintan Setelah Dilaporkan Hilang

Bintan (SN) – Sempat membuat khawatir keluarga dan masyarakat setempat, seorang anak perempuan berusia 14 tahun dengan inisial M akhirnya ditemukan setelah dilaporkan hilang dari rumahnya. Meninggalkan rumah tanpa memberitahukan orang tua, M akhirnya ditemukan di depan Mangrove TRC Sebong Pereh, Teluk Sebong, Bintan pada Senin (8/07/2024).
Pencarian yang dilakukan dengan koordinasi antara Bhabinkamtibmas, perangkat desa, dan orang tua memberikan hasil ketika M ditemukan dan segera dibawa ke Puskesmas terdekat untuk pemeriksaan kesehatan.
Setelah menjalani proses pemeriksaan, M beserta orang tua kemudian dibawa ke Polsek Bintan Utara untuk mengungkap penyebab kepergiannya tanpa pemberitahuan.
Kasi Humas Polres Bintan, Iptu Missyamsu Alson, mengungkapkan bahwa Bhabinkamtibmas dan perangkat desa merespons dengan cepat terhadap laporan kepergian M.
“Meskipun informasi awal diperoleh dari media sosial, kami berhasil menemukan M dengan cepat,” ujarnya pada Selasa (9/07/2024).
Saat ini, M masih dalam pemantauan oleh DP3KB untuk mengetahui alasan di balik kepergiannya. “Kami berkomitmen untuk mencari solusi bersama-sama agar kejadian serupa tidak terulang,” kata Kasi Humas.
Iptu Alson juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu memperhatikan anak-anak mereka demi mencegah kejadian yang tidak diinginkan.
“Peran orang tua sangat penting dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan anak-anak,” tegasnya.
Sri, orang tua M, mengucapkan rasa terima kasih kepada Bhabinkamtibmas dan jajaran Polsek Bintan Utara atas kesigapan dalam mencari dan menemukan anaknya.
“Kami juga berterima kasih kepada seluruh perangkat desa dan masyarakat yang turut serta dalam pencarian,” ungkapnya.
Wartawan : Hery
Editor : M Nazarullah