Semarak Malam Takbir Idul Adha, Gubernur Kepri Lepas Pawai Meriah di Tanjungpinang

Tanjungpinang (SN) – Kota Tanjungpinang disulap menjadi lautan cahaya dan gema takbir pada Kamis malam (5/6/2025), saat Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad secara resmi melepas Pawai Takbir Keliling dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah.
Bertempat di ikon kota, Tugu Sirih Tepi Laut, Tanjungpinang, ribuan warga tumpah ruah menyaksikan pawai yang menggambarkan semangat kebersamaan, keimanan, dan kreativitas masyarakat Muslim.
Mengusung tema “Melalui Pawai Takbir Idul Adha 1446 H Kita Tingkatkan Kepedulian Antar Sesama,” acara ini tak sekadar menjadi agenda keagamaan, tetapi juga menjadi ajang unjuk karya seni dan budaya Islami. Sebanyak 80 peserta, terdiri dari 33 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan 47 kelompok masyarakat, termasuk masjid, surau, mushalla, dan ormas, turut memeriahkan pawai dengan kendaraan hias bernuansa religi yang penuh inovasi.
Rute pawai dimulai dari Tugu Sirih di depan Gedung Daerah, melintasi beberapa ruas utama kota, dan berakhir kembali di Jalan Hang Tuah. Di sepanjang jalan, masyarakat menyambut hangat, memadati sisi trotoar, menyuarakan takbir, dan mengabadikan momen-momen penuh sukacita.
Baca Juga : ASDP Perluas Digitalisasi & Ekspansi Rute, Dukung Wisata dan Konektivitas RI
Dalam sambutannya, Gubernur Ansar Ahmad menyampaikan rasa bangga dan apresiasi atas antusiasme warga Tanjungpinang serta kerja keras Pemko Tanjungpinang dalam menyelenggarakan pawai yang meriah dan penuh makna.
“Pawai takbir ini adalah bukti nyata bahwa semangat kebersamaan dan keagamaan masih kuat di tengah masyarakat kita. Semoga perayaan Idul Adha ini membawa berkah dan kebahagiaan bagi seluruh warga,” ujar Ansar.
Ia juga menekankan bahwa Idul Adha adalah momen istimewa untuk mengingat kembali nilai pengorbanan dan solidaritas, sebagaimana diteladankan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail. Nilai tersebut, katanya, harus dihidupkan dalam kehidupan sosial masyarakat saat ini.
Baca Juga : ASDP Bagi-Bagi Diskon hingga 100%, Transportasi Murah, Ekonomi Pulih
Sebagai tanda resmi dimulainya pawai, Gubernur Ansar memukul beduk didampingi oleh Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah dan Wakil Walikota Raja Ariza, disusul dengan pengibaran bendera. Momen ini disambut riuh tepuk tangan dari para peserta dan penonton yang telah menantikan malam penuh syiar tersebut.
Turut hadir dalam acara ini, Sekda Kota Tanjungpinang Zulhidayat, unsur Forkopimda, para camat dan lurah se-Kota Tanjungpinang, serta para kepala OPD dari Pemprov Kepri dan Pemko Tanjungpinang. (Ky-SN)
Editor : M Nazarullah